PEMBINAAN OLIMPIADE PENELITIAN
SISWA INDONESIA (OPSI)
DI SMPN 1 LABUHAN BADAS TAHUN
2022
Pembinaan Karya Ilmiah Remaja (KIR) yang saat ini bentuk Lombanya adalah Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia (OPSI) di SMP Negeri 1 Labuhan Badas Sumbawa Besar terus berlanjut. Tidak terasa sudah hampir 23 tahun Kegiatan Kelompok KIR di sekolah ini tetap eksis melakukan pembinaan dan mencoba terus berkarya. Sudah banyak prestasi-ptrestasi yang diraih oleh siswa dan siswi Spenlab yang tergabung dalam Tim KIR saat mengikuti lomba, dari awalnya disebut Lomba Penelitian Ilmiah Remaja (LPIR), kemudian berganti menjadi Lomba Penelitian Siswa Nasional (LPSN), lalu berubah menjadi Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia (OPSI) sampai saat ini.
Dikesempatan ini tak lupa kita berterimakasih dan mengenang jasa Almarhumah Ibu Aan Andayani, sebagai pemancang tonggak berdirinya kelompok KIR di Spenlab, betapa beliau dengan gigihnya membina dan membimbing anak-anak KIR, sehingga berhasil menghantarkan siswa siswi Spenlab mendapatkan predikat Juara dan Finalis pada Lomba Penelitian Ilmiah bagi siswa tingkat SMP, yang saat ini disebut OPSI. Pada tahun 2022 ini, jumlah siswa binaan di kelompok KIR lebih kurang 25 orang siswa, yang merupakan gabungan dari kategori Ilmu Pengetahuan Alam dan Lingkungan, Ilmu Pengetahuan Teknik dan Rekayasa serta Ilmu Pengetahuan Sosial, Kemanusiaan dan Budaya. Dengan di bimbing oleh Guru Pembina KIR, Ibu Nurhayati, S.Pd , Ibu Sumiartini, S.Pd dan Bapak Noer, IB, S.Pd.
Kegiatan pembinaan
rutin, dilaksanakan setiap hari Sabtu sore jam 15.30 s.d 17.00 WITA, bertempat
di lingkungan Spenlab, halaman tengah, ruang kelas dan ruang Lab IPA dan Lab
Komputer. Untuk menyemangati dan memotivasi anggota baru KIR spenlab, beberapa waktu yang lalu kita hadirkan kakak alumni Spenlab yang pernah Juara 3 LPSN 2016 yaitu Kakak Rini Rahyuni, yang saat ini sudah sebgai Mahasiswa UNS Solo Jurusan Ilmu Komunikasi, serta sebelumnya Kakak Nailla amalia Assifa dan Kakak Rifqi Ariswan Agassi Finalis OPSI 2019 yang lalu, untuk sharing pengalaman KIR dan mengikuti Lomba dan menambah wawasan bagi anggota baru binaan KIR Spenlab 2022 ini. Dengan adanya pembinaan rutin ini, diharapkan regenerasi siswa anggota
kelompok KIR akan terus berlanjutt, dan mnghasilkan karya-karya penelitian yang
bermutu, sehingga diperhitungkan ditingkat nasional, ditandai dengan masuk
sebagai Finalis dan Juara OPSI. Semoga terus maju dan berjaya KIR Spenlab, semangat
selalu bagi anggota KIR dan siswa lainnya, sesuai motto OPSI, bahwa “Penelitian Itu Mengasyikkan”.