Rabu, 21 September 2022

LITERASI INSPIRASI

KEGIATAN LITERASI INSPIRASI
Rabu, 21 September 2022


    Assalamualaikum, selamat pagi, kembali hari ini, di  SMPN 1 Labuhan Badas  dalam rangka meningkatkan profil pelajar Pancasila, diadakan kegiatan "Literasi Inspirasi" yang bertujuan memberikan pesan moral kepada peserta didik untuk memiliki jiwa  kemandirian pada diri sendiri, semangat untuk tetap berusaha mencapai prestasi yang baik. Kegiatan Literasi Inspirasi hari ini, berkenan hadir Kepala Dinas Pendidikan Kebudayaan Kabupaten Sumbawa, Bapak DR.H. Ikhsan Safitri, M.Si, Kepala Seksi Kurikulum Dinas Dikbud Bapak Shalahuddin, SH, Kepala SMP Negeri 1 Labuhan Badas, Bapak Punijan S.Pd, M.Pd, guru dan TU serta seluruh siswa Spenlab, dimana kegiatan ini sebagai langkah awal membuka wawasan peserta didik untuk terus berusaha menjadi profil  pelajar Pancasila yang positif.







    Pada Kegiatan Literasi Inspirasi ini, Kadis Dikbud Sumbawa, Bapak DR.H. Ikhsan Safitri, M.Si memberikan pencerahan kepada seluruh siswa, agar sadar akan Literasi. Selain itu beliau berharap, semua siswa untuk tetap semangat dan bersungguh-sungguh dalam bersekolah, belajar dan menuntut ilmu saat ini, sebagai bekal dimasa depan. Selain itu Beliau berpesan kepada siswa dan siswi Spenlab, untuk lebih bersyukur, karena bersekolah di sebuah sekolah yang sudah memiliki fasilitas lengkap dan letaknya relatif mudah dijangkau karena jaraknya dekat dengan domisili semua siswa dan berada dikota, dibandingkan dengan ribuan siswa yang lain di pelosok Sumbawa yang masih banyak memiliki fasilitas yang minim dan jaraknya cukup jauh untuk dijangkau, bahkan harus berjalan kaki melewati jalan setapak dan bergunung-gunung.





    Pada Kegiatan Literasi Inspirasi ini pula, berkenan memberikan Pencerahan, Kasi Kurikulum Dikbud Sumbawa, Bapak Shalahuddin, SH. Beliau berpesan dan memberikan motivasi kepada seluruh siswa untuk berprestasi dengan melewati berbagai jalur kegiatan, misalnya dibidang Seni, Olimpiade, Paskibraka,  Galasiswa dan lain sebagainya. Beliau juga mengapresiasi terhadap capaian prestasi dari anak-anak Spenlab yang sudah berprestasi ditingkat Nasional, bahkan Internasional, supaya terus ditingkatkan lebih baik lagi.




 Semoga Kegiatan Literasi ini, dapat menginspirasi para siswa untuk berprestasi, dan  menjadi salah satu langkah awal SMP Negeri 1 Labuhan Badas untuk menciptakan suasana pendidikan yang baik dan menjadi tempat membentuk karakter-karakter yang baik pada peserta didik, sehingga kedepannya menjadi sekolah yang unggul sesuai dengan Visi Sekolah : "Terwujudnya sekolah cerdas, kompetitif, berkarakter dan berwawasan lingkungan". Wassalam.







   

 
Free counters!