Kamis, 15 Juli 2021

MPLS TAHUN AJARAN 2021-2022

MASA PENGENALAN LINGKUNGAN SEKOLAH (MPLS) TAHUN AJARAN 2021-2022
DI SMPN 1 LABUHAN BADAS SUMBAWA BESAR

 




Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun 2021 ini diselenggarakan selama 3 hari,  tanggal 12 s.d 14 Juli 2021, dengan mematuhi Protokoler Covids19. Pagi hari, Siswa datang di check suhu badan, cuci tangan dengan sabun, memakai masker dan jaga jarak dengan sesama siswa. Semua ini dilakukan melalui persiapan yang matang dan sedemikian rupa, sehingga diharapkan kegiatan ini tepat sasaran sesuai tujuannya tanpa mengesampingkan masalah kesehatan dan keselamatan Siswa, Guru, Karyawan dan Orang tua siswa dengan mentaati Protokoler Covids 19.












Acara Pembukaan MPLS, dilaksanakan dengan Upacara Pembukaan MPLS, yang dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah SMPN 1 Labuhan Badas, Ibu Sri Irianti, S.Pd, M.Pd, yang secara simbolis menyematkan tanda peserta dan memakaikan Masker kepada dua perwakilan Siswa Baru. Dalam Upacara ini,Orang Tua siswa diperkenankan mendampingi dan melihat langsung Kegiatan Upacara Pembukaan MPLS ini. Setelah itu sesuai jadwal yang telah dibuat, maka peserta MPLS memasuki kelas, dan disajikan berbagai materi, oleh Pemateri yang terdiri dari Guru dan Kakak-kakak pengurus OSIS sebagai Pemateri Pendamping. 















Semoga dengan kegiatan MPLS ini, Siswa Kelas VII sebagai Warga Baru, SMPN 1 Labuhan Badas, diberikan Ucapan Selamat Datang dan setelah kegiatan MPLS ini, semakin mengenal lingkungan sekolah, profil dan berbagai kegiatan yang ada, serta semakin mencintai dan bangga sebagai warga SMPN 1 Labuhan Badas, sebagai penerus senior alumni yang telah lulus untuk melanjutkan, dan mempertahankan prestasi yang telah dicapai dengan semoga berhasil menorehkan sejarah prestasi yang baru bagi SPENLAB tercinta. Wassalam.    

 
Free counters!